Keutamaan Ibadah Umroh

Diposting oleh Unknown on Kamis, 17 Januari 2013

Keutamaan Umroh          

Banyak hikmah yang dapat dipetik setelah melaksanakan umroh jika dilaksanakan dengann baik dan benar. Di dunia, akan hidup lebih religius, lebih peduli kepada sesame dan dermawan. Rejeki yang diberikan Allah Swt padanya akan dimanfaatkan dengan baik dan digunakan untuk kepentingan sosial yang terarah dengan baik dan benar. Di akhirat, dia akan mendapat ganjaran surga dari Allah SWT.
Diantara hikmah yang akan diperoleh adalah sebagai berikut:
a. Merupakan rihlah muqaddasah (perjalanan suci) sehingga seluruh kegiatan yang dilaksanakan dalam umroh merupakan ibadah yang akan mendapat pahala dan ridho Allah SWT.
b. Sebagai syi'ar untuk menyucikan dan membesarkan nama Allah seperti yang tercantum dalam kalimat talbiyyah.
c. Sebagai sarana agar manusia lebih mengintrospeksi dirinya sendiri.
d. Mencitrakan diri sebagai hamba Allah SWT yang patuh dan taat pada segala perintah-Nya dan menjauhi segala yang dilarang-Nya.
Terdapat juga hikmah-hikmah yang lain, sebagai berikut:
a. Hikmah pakaian ihram: lebih menonjolkan kesederhanaan diri, kesucian hati dan jiwa (dimana warna putih sangat dianjurkan), rendah hati, dan tidak ada unsur sombong serta berlebihan.
b. Hikmah thawaf: dalam thawaf kegiatan berputar yang melambangkan perputaran alam semesta, juga jumlah putaran sebanyak 'tujuh' yang melambangkan bilangan 7 hari, 7 lapis langit dan bumi, dan 7 lapis surga dan neraka. Ka'bah sebagai pusat thawaf adalah miniatur bangunan suci Baitul Maqdis yang ada di atas langit dengan dikelilingi puluhan ribu malaikat (sebagian riwayat menyebutkan 70.000 malaikat) yang berthawaf setiap harinya.
c. Hikmah wuquf di Arafah: perenungan diri atas segala amal perbuatan manusia, miniatur digiringnya manusia di padang mahsyar dengan amalan yang dilakukan ketika di dunia, keinsyafan sebagai hamba Allah yang penuh dosa       hingga harus dibersihkan, dan sebagai simbol pembebasan manusia.
d. Hikmah sa'i: lambang kasih sayang seorang ibu pada anaknya. Jama'ah haji diingatkan perjuangan Siti Hajar (istri nabi Ibrahim as) ketika mencari air dengan berlari antara bukit Shafa dan Marwah sebanyak 7 kali.
e. Melempar jamrah: simbol penentangan manusia terhadap setan. Melempar jamrah (kerikil) adalah simbol yang di dalamnya mengingatkan manusia untuk melempar (nafsu setan) sejauh-jauhnya dari jiwa mereka.

Dalam hati setiap Muslim yang taat sudah dapat di pastikan merindukan tanah Haram. Baik Makkah maupun Madinah, kerinduan ini muncul dari ruhiyah atau hubungan yang kuat antara pribadi seorang muslim dengan Sang Pencipta. Hubungan tanpa hijap (tirai) ini merupakan sebuah proses yang dilakukan secara berkala dan istiqomah.
Aktifitas untuk menjaga intensitas hubungan antara manusia dan sang Pencipta saat di tanah Haram sendiri, adalah aktifitas Haji dan Umrah. Haji dan umrah biasa dilakukan umat Muslim seluruh dunia. Berbeda dengan ibadah Haji yang dilakukan selama 1 tahun sekali pada bulan dzulhijah, Ibadah Umrah dapat dilaksanakan setiap saat,
Dan berikut saya paparkan keutamaan-keutamaan Ibadah Umrah :

1. Umroh adalah Jihad.
Aisyah berkata :
artinya :"Wahai Rasulllah, apakah benar seorang perempuan juga wajib melaksanakan Jihad?" beliau SAW menjawab, "ia dia wajib berjihad tanpa ada peperangan di dalamnya, yaitu dengan Ibadah Haji dan Umrah" (HR. Ibnu Majah no. 2901, hadits ini shahih sebagaimana kata Syaikh Al Albani)
2. Menghapus dosa diantara dua umroh
          Dari Abu Hurairah, ia berkata, Bahwa Rasulallah SAW bersabda :
“Antara umrah yang satu dan umrah lainnya, itu akan menghapuskan dosa di antara keduanya. Dan haji mabrur tidak ada balasannya melainkan surga.” (HR. Bukhari no. 1773 dan Muslim no. 1349)

3. Umrah menghilangkan kefakiran dan menghapus dosa.
Dari Abdullah, Rasulallah SAW bersabda :
“Ikutkanlah umrah kepada haji, karena keduanya menghilangkan kemiskinan dan dosa-dosa sebagaimana pembakaran menghilangkan karat pada besi, emas, dan perak. Sementara tidak ada pahala bagi haji yang mabrur kecuali surga.” (HR. An Nasai no. 2631, Tirmidzi no. 810, Ahmad 1/387. Kata Syaikh Al Albani hadits ini hasan shahih)

Ibadah haji maupun umrah telah di contohkan oleh Rasulullah SAW, dan menjadi rangkaian ibadah pelengkap dan penyempurna ke Islaman seseorang. oleh karna itu ibadah Haji dan Umrah merupakan ibadah yang istimewa bagi umat islam.

Semoga Allah dapat mempermudah kita semua dalam menjalankan ibadah haji dan Umroh. Amin.

Untuk berita lebih lanjut silahkan klik disini!
#Simak Juga yuk Informasi, lihat  tentang security bank Mandiri yang mempunyai julukan "Bank Mandiri Bank Terbaik Di Indonesia"  

{ 5 komentar... read them below if any or add one }

Unknown mengatakan...

terima kasih informasinya
sangat bermanfaat sekali

Unknown mengatakan...

PT.Hijrah Haramain
Menyediakan paket umroh, haji plus, haji reguler, umroh + turkey, umroh + cairo mesir dan ticketing.
Hub kami di 081263272724, 081262626161
Phone : 0617349521
Office :
JL.Bromo Ujung No.226 kecamatan Medan Area
Sumatera Utara
Email : hijrah_haramain@yahoo.com / tengkuperdana16@gmail.com

Labbaik Allahumma Labbaik. Labbaik, La Shareek Laka, Labbaik. Innal Hamdah, Wan Nematah, Laka wal Mulk, La Shareek Laka Labbaik.

Tunggu apa lagi ?? ayo segera daftarkan diri anda sekarang juga di PT.Hijrah Haramain. Semoga ibadah anda diterima disisi-Nya.

Andhara Kitchen mengatakan...

aminnn Yaa Rabb...sempurnakan ibadah umroh hamba Aminn

Unknown mengatakan...

Program Tabungan Umroh 550rb/bln Via Bank Mandiri dan Sekaligus Tergabung dlm Program Kemitraan Biro Travel Umroh dan Haji Plus dari PT. Media Wisata Utama
Dengan Program Andalannya yaitu..
( SBL / Solusi Balad Lumampah )
Sebuah Program Solusi Yg Memudahkan Semua Sahabat utk Bisa Berangkat Ke Tanah Suci Dgn Cara Mudah, Hemat Bahkan Gratis...

Ijin Resmi Kemenag:
No: D/351 TH 2013

Dgn syarat cukup Buka Tabungan Awal yaitu 1jt dan otomatis Akan mendapatkan Rekening Virtual dari Bank Mandiri.
Lalu pelunasan nya bisa dgn cara menabung lwt Bank Mandiri ( Sdh kerja sama dgn SBL)
550rb X 40bln (22jt) berangkat di bln ke 41 dgn fasilitas Bintang *5 senilai 29,5jt ( Dpt subsidi 5jt-an)
Atau.. Anda ingin menabung Gratis??
Bahkan Bisa Punya Income Rutin..?
Ada Solusinya...

Caranya???
Cukup Referensikan Program Tabungan ini ke Orang lain,
Maka Anda Berhak Mendapatkan income Puluhan Hingga Ratusan Juta + Ada tambahan Reward utk Mitra yg Berprestasi.
Dari mulai Reward Umroh - Mobil - hingga Property Perumahan Senilai 120 Milyar.

Dengan Mengandalkan Konsep Binary, Semua Mitra/Jamaah Berhak Mendapatkan Penghasilan dibwh ini:

* Sponsor 400rb
* Pasangan 100 Rb
* Titik 25 Rb

* Reward :
25 : 25 = Laptop ( 5 jt)
50 : 50 = 1 Umroh Gratis
300 : 300 = 4 Umroh Gratis
400 : 400 = Brio ( 150 jt)
500 : 500 = Jazz ( 250 jt)
1000: 1000= Pajero ( 450 jt)
5000: 5000= Waralaba ( 532 jt)
10rb : 10rb = Alphard ( 1,1 M)
15rb : 15rb = BMW ( 1,5 M)
20rb : 20rb = Audi ( 2,1 M)
30rb : 30rb = Rumah ( 3,2 M)
50rb : 50rb = Lamborgini (5,3M)
100rb : 100rb = Villa ( 10,6 M)
2,5jt : 2,5jt = Property (120 M)

Wwwooowww Dahsyaaattt...

info Lengkap Hub: KABDI
HP/WA: 085817386200
PIN:57708E25


Andapun jg Berhak dpt Gaji Bulanan Puluhan Jt dan Mobil Pribadi Gratis spt yg lainnya,

syamsudin jakarta timur mengatakan...

Cukup jelas dan transparan

Posting Komentar